Benarkah Indonesia Merdeka?
Setiap memasukin bulan Agustus, di Indonesia akan terlihat pemandangan yang tidak asing lagi.
Sepanjang jalan akan banyak terpasang bendera. Banyak juga pedagang bendera yang mulai bermunculan. Mulai dari bendera kertas, plastik sampai kain. Dari yang ukuran kecil, sedang, besar sampai raksasa.
Tahukah kalian apa warna bendera Indonesia? Kenapa bisa seperti itu?
Warna bendera Indonesia adalah merah dan putih. Kenapa harus merah putih? tidak putih biru?
Konon katanya warna merah putih tersebut berasal dari bendera belanda. Bendera berwarna merah putih biru tersebut disobek warna birunya sehingga hanya tersisa warna merah dan putih.
Kenapa tidak sobek yang merah sehingga menjadi putih biru?
Konon lagi katanya itu adalah simbol dari terbebasnya rakyat Indonesia dari darah biru.
Dan kebetulan juga sudah sejak Kerajaan Majapahit menggunakan warna merah dan putih.
Lalu apa hubungan bendera dengan kemerdekaan Indonesia seperti judul diatas?
Coba anda perhatikan bendera yang banyak terpasang sekarang ini. Apa warna bendera tersebut?
Jika dulu terjadi perobekan warna biru dari bendera belanda, sekarang justru terjadi hal sebaliknya.
Dibawah bendera merah putih kembali tersambung warna biru dan kuning.
Jadi apa ini sebagai simbol bahwa Indonesia kembali terbelenggu oleh 2 pihak asing lagi?
Leave a Reply